AnandaDara Ubud Resort & Spa Janjikan Pengalaman Menginap yang Berkesan

Kamis, 22 Februari 2024 : 18.41

Salah satu kamar  AnandaDara Ubud Resort & Spa yang memiliki pemandangan ke taman. (Foto: Ist.)

INIBALI.COM –
AnandaDara Ubud Resort & Spa secara resmi mengumumkan pergantian dari nama lama Adiwana Kamania yang dibuka Agustus 2023 lalu.

Resor butik mewah itu berlokasi di tengah keindahan alam Tegallalang, Ubud, Bali yang menawarkan desain properti berkelas berpadu lanskap yang asri.

Ananda dan dara berasal dari kosa kata Sansekerta yang dimaknai ‘anak’ dan ‘perawan’ yang mewakili unsur kemurnian, keindahan, dan berharga di tengahb keheningan alam ubud yang menawan.

Resort Manager AnandaDara Ubud Resort & Spa Rena Widyarti mengatakan peluncuran merek baru ini menandai kelanjutan proyek pengembangan dan perluasan resor yang berlangsung pada 2024 ini.

“Pengembangan resor meliputi vila-vila baru, gym, pendopo serbaguna yang dapat betransformasi menjadi ruang pertemuan, acara kesehatan dan sosial,” katanya kepada media, Kamis 22 Februari 2024.

Kata Rena dengan pengelolaan di bawah tim manajemen baru tetap mempertahankan karyawan yang ada. “Kami bersyukur kini mengelola resor kami sendiri dan siap memulai perjalanan luar biasa untuk memperluas resor butik kami secara independen. Masa depan memberikan harapan besar bagi perusahaan dan kami sangat menantikan babak petualangan ke depan,” ujarnya.

Resor yang menawan ini terletak di lokasi ekslusif yang tenang dekat dengan situs dan atraksi budaya paling popular di Bali, seperti koloni burung bangau Desa Petulu, air terjun Ulu Petanu, Terasering Sawah Tegallalang, Puri Saren Ubud, Alas Harum Bali, dan masih lokasi menarik lainnya.

Lobi  AnandaDara Ubud Resort & Spa berupa pendapa yang bisa digunakan untuk berbagai aktivitas.

AnandaDara Ubud Resort & Spa saat ini memiliki 39 kamar elegan dalam lima kategori yang seluruhnya menampilkan teras atau balkon pribadi dengan pemandangan taman, kolam renang tropis, hutan dan persawahan.

“Tim manajemen mengelola resort ini dengan mengacu kepada program pariwisata berkelanjutan dengan menerapkan keluhuran konsep Trihita Karana,” ujar Rena.

Kata dia karyawan melakukan persembahan keagamaan setiap hari dan mengambil bagian dalam upacara di pelinggih atau tempat berdoa di resor yang dapat diikuti oleh para tamu.

AnandaDara Ubud Resort & Spa berkontribusi kepada masyarakat dengan menyediakan tempat galon air minum di area sumur, penggunaan kemasan ramah lingkungan untuk perlengkapan mandi, kampanye kebersihan bulanan oleh karyawan, pembuatan kebun herbal, dan beberapa inisiatif lain untuk melestarikan alam.

Arsitek terkenal Bali, Miyoga, merancang resor ini dengan harmonis yang memadukan unsur tradisional Bali dan kenyamanan modern.

Dikelilingi sawah dan taman yang terawat subur, AnandaDara Ubud Resort & Spa mengajak para tamu ke tempat peristirahatan yang tenang yang menangkap esensi pesona Pulau dewata.

Tepat di jantung resor ini terdapat kolam renang tanpa batas yang memukau, dirancang dengan terampil menyatu dengan bentang lanskap menghijau. Kolam renang dengan pusaran air ini menawarkan ruang memukau untuk relaksasi.

Fasilitas lainnya, spa resor, terinspirasi gaya tradisional memberikan perawatan dan kebugaran raga.

Untuk santap bersama orang terkasih, terdapat aneka menu di restoran yang mengedepankan kelezatan kuliner dan keramahtamahan layanan.

Menginap di AnandaDara memberikan pengalaman istirahat berkesan, seraya merayakan keagungan alam, kenyamanan, dan keunggulan arsitektur yang megah.***