Sekda Badung, Wayan Adi Arnawa melakukan peletakan batu pertama pembangunan Rice Milling Unit (RMU). |
INIBALI.COM - Proyek strategis Rice Milling Unit (RMU) di Kabupaten Badung telah resmi digarap, ditandai dengan peletakan batu pertama di sebelah barat Terminal Mengwi/TPST 3R Mengwitani pada Kamis (25/1/24). Proyek ini diharapkan dapat mengendalikan inflasi dan meningkatkan kesejahteraan petani.
Dirut Perumda Pasar dan Pangan Giri Mangu Sedana, Made Sukantra, menyatakan bahwa pembangunan RMU merupakan implementasi dari kebijakan Bupati Badung. Sebagai komitmen, Pemkab Badung telah menambahkan modal penyertaan sebesar Rp. 30 miliar lebih berserta lahan tempat dibangunnya RMU.
"RMU merupakan kebijakan Bapak Bupati yang bertujuan untuk meningkatkan pendapatan petani, stabilisasi harga, ketersediaan beras, dan juga pengendalian inflasi," ungkap Made Sukantra.
Pembangunan RMU ini dijadwalkan selesai dan beroperasi pada bulan Agustus 2024. Pengelolaannya akan dilakukan oleh Perumda Pasar dan Pangan Giri Mangu Sedana.
Sekda Badung, Wayan Adi Arnawa, menjelaskan bahwa pembangunan RMU merupakan langkah awal untuk menjamin ketersediaan pangan, khususnya beras. Arnawa menegaskan bahwa Pemkab Badung ingin memastikan ketersediaan pangan tidak terganggu oleh faktor eksternal, seperti kenaikan bahan baku atau Bahan Bakar Minyak.
"Pembangunan RMU adalah langkah awal untuk menjamin ketersediaan pangan, bukan hanya beras. Kami ingin memastikan ketersediaan pangan tidak terganggu oleh faktor eksternal," tegasnya.
Arnawa menjelaskan bahwa pembangunan RMU oleh Pemkab Badung melalui Perumda Pasar dan Pangan Giri Mangu Sedana merupakan upaya sinergis untuk memastikan ketersediaan dan distribusi pangan yang baik.
"Pembangunan RMU juga merupakan usaha untuk mengatasi inflasi, yang selama ini diatasi dengan operasi pasar. Kami mencoba merubah mindset dan memberikan insentif pada petani melalui subsidi pupuk, obat, dan bibit untuk menekan biaya produksi," tambah Arnawa.
Dengan proyek RMU yang digarap, Pemkab Badung berharap dapat memberikan dampak positif pada kesejahteraan petani, menjaga stabilitas harga pangan, dan mengendalikan inflasi di wilayah tersebut.(nik)