Buka Bersama SAS dan Awak Media Pererat Silaturahmi

Jumat, 18 Mei 2018 : 15.11
DENPASAR (inibali.com)—Soto Ayam Surabaya (SAS), salah satu pusat kuliner di Denpasar, menggelar berbuka bersama dan bersilaturahi bersama awak media pada hari pertama puasa, Kamis (17/5/2018).

Pemilik SAS Harry T. Putra mengatakan acara rutin yang digelar setiap awal puasa itu dimaksudkan untuk mempererat tali silaturahmu para jurnalis, pekerja pers, dan pejabat terkait.

“Silaturahmi yang baik akan membuka berbagai kemungkinan peluang untuk saling mengisi, bertukar informasi, dan saling memberikan ‘support’ satu dengan yang lain,” katanya.

Tepat pukul 18.10 Wita, Direktur LBH Pusad Advokasi Hukum dan Hak Asasi Manusia Ahmad Baraas memimpin doa sebelum berbuka dan menyantap hidanganpembuka: es kacang hijau.

Kemudian makan bersama dengan menu andalan soto ayam, tak ketinggalan ayam bakar dan ayam goreng dengan citarasa khas SAS, rumah makan yang terletak di kawasan Jl. Teuku Umar Denpasar itu. Yang jelas bumbu lezat yang bertabur di ayam bakar itu terasa ‘mak nyus’.

Ketua Panitia yang juga Ketua Surabaya Community Bali Djoko Moeljono mengatakan melalui buka bersama seperti itu akan mempererat hubungan antarpekerja pers dan para pemangku kepentingan untuk menjalin saling pengertian dan memperlancar bidang kerja masing-masing.

Apalagi dengan situasi akhir-akhir  ini, kata Djoko, yang membuat ketenteraman dan keamanan terusik akibat aksi teror di sejumlah daerah. Dia berharap peran pers semakin solid dalam memberitakan data dan fakta sesuai kaidah jurnalistik yang memberikan edukasi dan pencerahan bagi masyarakat.

Dalam acara ini hadir Dandenpom IX/3 Denpasar Letkol Cpm Harjono Pamungkas Putro, SH, MH, Danramil 1611-07/Denpasar Barat Mayor Inf Aryanto, SAg, dan Sekjen IHGMA/GM Jimbaran Bay Beach Resort & Spa Christian Gumala.

Tampak pula Plt Direktur RS Bali Mandara dr. Gede Bagus Darmayasa, Wakil Pemred Bali Tribune Djoko Purnomo, Pemred Kabarnusa.com Rohmat, pemilik BaliEkbis.com IB Alit Sumerta, dan Kepala Perwakilan Bisnis Indonesia Bali Akhirul Anwar.